KESADARAN NASIONAL LAPAS PAYAKUMBUH


Payakumbuh | Dihalaman Kantor Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Payakumbuh, Selasa 17/03. Kepala Lapas Kelas IIB Payakumbuh. Muhamad Kameily  bertindak langsung sebagai pembina Upacara 17-an bulanan.  Pelaksanaan upacara 17-an setiap bulan dilaksanakan sebagai salah satu upaya untuk  memelihara, memupuk dan meningkatkan nasionalisme dan solidaritas antar anak bangsa khususnya di kalangan ASN.  meningkatkan kedisiplinan, meningkatkan patriotisme, dan bela negara. Upacara diikuti oleh seluruh staff dilingkungan Lapas Kelas IIB Payakumbuh.
Hari Kesadaran Nasional diperingati pada tanggal 17 setiap bulan dalam bentuk upacara bendera. Hari Kesadaran Nasional memiliki makna penting untuk memantapkan kualitas pengabdian serta meningkatkan kecintaan kepada bangsa dan negara.
Ka.Lapas dalam amanatnya menyampaikan bahwa Hari Kesadaran Nasional dilaksanakan sebagai salah satu wujud nyata pelaksanaan tugas dan tanggung jawab yang diamanahkan kepada kita semua sebagai aparatur  sipil negara.
Pelaksanaan upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional ini masih kami lakukan karena wilayah payakumbuh sendiri belum termasuk ke dalam zona merah Virus Corona Disease (COVID-19). Kami telah melaksanakan pencegahan dan penanganan dengan cara mengidentifikasi suhu tubuh pengunjung dan seluruh pegawai setiap memasuki kantor, memakai masker bagi pengunjung, hand sanitizer dan tissue sebagai upaya pencegahan penularan virus corona disease (COVID-19) di Lingkungan Lapas Kelas IIB Payakumbuh.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROFIL LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIB PAYAKUMBUH

Kunjungan di Lapas Kelas IIB Payakumbuh

Sosialisasi Absensi terintegrasi SIMPEG dan Evaluasi Pelaksanaan WBK/WBBM